Selasa, 31 Mei 2016

Tempe Mendoan She Riny Yang Lezat di Jati Makmur Pondok Gede.

Tempe Mendoan She Riny
Kata mendoan dianggap berasal dari bahasa Banyumasan, mendo yang berarti setengah matang atau lembek. Mendoan berarti memasak dengan minyak panas yang banyak dengan cepat sehingga masakan tidak matang benar. Bahan makanan yang paling sering dibuat mendoan adalah tempe.



Warung tempe Mendoan She Riny yang terletak di jalan Jati Makmur didepan RS Masmitra disajikan dalam keadaan panas disertai dengan cabe rawit atau sambal kecap. Mendoan tempe dapat dijadikan sebagai lauk makan ataupun makanan ringan untuk menemani minum teh atau kopi saat santai.
Rasanya yang unik menjadikan Tempe Mendoan She Riny sangat nikmat karena menggunakan bumbu-bumbu rahasia yang diracik sendiri berdasarkan pengalaman turun temurun.

Tempe Mendoan She Riny Yang Lezat
Tempe Mendoan banyak ditemui di warung-warung tradisional di wilayah eks karesidenan Banyumas dan Tegal. Untuk wilayah Banyumas, para pelancong membeli oleh-oleh mendoan tempe di daerah Sawangan, Purwokerto, yang merupakan pusat jajanan khas Purwokerto. 
Tapi untuk para penggemar Tempe Medoan, tidak perlu jauh-jauh ke Jawa Tengah untuk menyantapnya. Di tempat seperti Jati Makmur dan Jatiwarna Bekasi pun ada. Jaringan Tempe Mendoan Rini banyak tersebar di sekitar Jatiwarna, Jatimakmur, Jatibening dan Pondok Gede.

Lokasi sejalan menuju The Cityland Apartment

Bila anda disekitar daerah tersebut , jaringan warung dan kios Tempe Mendoan She Riny siap melayani hanya dengan Rp 2500,- per tempe Mendoan yang lebar dan lezat.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar